Palangka Raya, Nusaborneo.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam mensukseskan Pilkada serentak 2024 di Kota Palangka Raya.
Ajakan tersebut disampaikannya saat menghadiri simulasi pemungutan dan perhitungan suara di TPS untuk Pilkada 2024 yang digelar di kawasan Pelabuhan Rambang, Palangka Raya, Sabtu (16/11/2024).
“Saya mengajak seluruh masyarakat Kota Palangka Raya yang memiliki hak pilih untuk menyalurkan aspirasinya di TPS guna memilih kepala daerah untuk lima tahun ke depan,” ujar Hera.
Menurutnya, partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November 2024 merupakan faktor penting dalam mendukung kesuksesan pesta demokrasi tersebut.
Hera juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan simulasi pemungutan dan perhitungan suara ini. Menurutnya, simulasi ini penting agar masyarakat memahami proses pemungutan suara di TPS.
“Dengan memahami proses pemungutan suara di TPS, diharapkan pada hari pelaksanaannya nanti seluruh proses dapat berjalan lancar dan masyarakat berbondong-bondong datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya,” pungkasnya. (mda)