Dislutkan Kalteng

Pokmaswas, Ujung Tombak Pengawasan Perikanan di Kalteng

×

Pokmaswas, Ujung Tombak Pengawasan Perikanan di Kalteng

Sebarkan artikel ini
Kadislutkan Kalteng, H. Darliansjah (foto: Istimewa)

Palangka Raya, Nusaborneo.com – Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalimantan Tengah, H. Darliansjah, menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam pengawasan sektor perikanan untuk mencegah praktik yang merusak ekosistem, seperti penangkapan ikan ilegal, destruktif, dan penggunaan alat tangkap yang tidak ramah lingkungan.

“Pokmaswas memiliki peran vital dalam menyampaikan informasi kepada kami jika ada indikasi pelanggaran di lapangan. Dengan begitu, tindakan pencegahan atau penindakan dapat dilakukan lebih cepat dan efektif,” ujarnya baru-baru ini.

Darliansjah juga berharap Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) dapat berperan lebih aktif dalam menjaga kelestarian sumber daya perikanan di wilayah Kalimantan Tengah. Keberadaan Pokmaswas dinilai sangat penting, terutama di daerah-daerah yang sulit dijangkau oleh pengawas resmi.

“Pokmaswas menjadi kepanjangan tangan pemerintah dalam mengawasi sektor perikanan. Mereka adalah ujung tombak dalam pengawasan yang bisa langsung berinteraksi dengan masyarakat nelayan setempat,” tegasnya. (mda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *