Pemkab Sukamara

Sambut Ramadhan, Lapas Sukamara Gelar Razia Gabungan

×

Sambut Ramadhan, Lapas Sukamara Gelar Razia Gabungan

Sebarkan artikel ini
Foto : Razia Gabungan antara Lapas Sukamara, TNI dan Polri di blok hunian Lapas Sukamara, Jumat malam (28/2). (ist)  

Sukamara, Nusaborneo.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas lll Sukamara menggelar razia gabungan dengan TNI Polri yang dilaksanakan pada Jumat (28/2) malam. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam
rangka mencegah ada barang-barang terlarang dilingkungan Lapas Kelas lll Sukamara.

Kepala Lapas Sukamara, Joko Prayitno mengatakan bahwa razia gabungan ini sebagai upaya pihaknya untuk mencegah peredaran narkoba dilingkungan Lapas, selain itu juga sebagai upaya peningkatan kewaspadaan menjelang Bulan Ramadan 1446 Hijriah.

“Sebagai antisipasi dan kewaspadaan kami, karena saat ini situasinya menjelang puasa, kami tidak ingin ada barang-barang terlarang seperti narkoba, sajam dan benda-benda yang dilarang ada dilingkungan Lapas Sukamara,” kata Joko Prayitno usai razia gabungan antara pihaknya dengan TNI dan Polri.

Joko menjelaskan, pada saat ditemukan benda-benda terlarang seperti narkoba, pihaknya langsung menyerahkan hak tersebut ke Polres Sukamara untuk diproses.

“Kalau ditemukan maka langsung kami serahkan ke pihak kepolisian, dan untuk hasil razia malam ini Alhamdulillah tidak ditemukan hal-hal yang berbahaya,” jelasnya.

Adapun pada razia di Lapas Sukamara dengan total warga binaan yang saat ini berjumlah 75 orang terdiri dari narapidana sebanyak 61 orang dan tahanan 14 tersebut, ditemukan benda-benda seperti korek api, ikat pinggang, sikat gigi plastik keras, botol kaca, besi tali dan kartu remi.

“Untuk hasil razia malam ini berjalan lancar, ditemukan beberapa barang yang tidak seharusnya ada didalam blok hunian, selebihnya aman dan kondusif,” pungkas Joko. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *