Palangka Raya, Nusaborneo.com – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palangka Raya menggelar kegiatan edukasi bahaya narkoba dan layanan pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat, bertempat di Car Free Day Bundaran Besar Jalan Yos Sudarso, Minggu (17/11/2024).
Kepala BNN Kota Palangka Raya, I Wayan Korna, S.E., M.H., melalui Kasubag Umum, I Kadek Sutapa, S.Kep., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai dampak buruk narkoba terhadap kesehatan fisik, mental, dan sosial.
“Selain menginformasikan bahaya narkoba seperti kerusakan organ tubuh, penurunan produktivitas, dan konsekuensi hukum, kami juga ingin mengurangi stigma terhadap rehabilitasi serta mendukung pencegahan dan pengobatan kecanduan narkoba,” ujar I Kadek Sutapa.
Ia juga menyoroti pentingnya meningkatkan kesadaran generasi muda untuk menjauhi pergaulan negatif yang berpotensi memicu penyalahgunaan narkoba.
“Dengan memberikan alternatif kegiatan positif, kita bisa membantu mereka menghindari risiko tersebut,” tambahnya.
Pada kegiatan tersebut, BNN menyediakan layanan kesehatan gratis, seperti pemeriksaan tekanan darah, gula darah, dan konsultasi kesehatan.
“Melalui momen Car Free Day, kami berharap pesan edukasi ini dapat diterima lebih luas oleh masyarakat dalam suasana yang santai,” jelasnya.
Antusiasme masyarakat terlihat jelas dalam acara ini. Warga tampak bersemangat dan tertib mengantre untuk memanfaatkan layanan kesehatan yang disediakan. Kegiatan ini menjadi langkah nyata BNN dalam mendukung gaya hidup sehat sekaligus menyampaikan pesan penting tentang bahaya narkoba. (mda)