Kuala Kurun, Nusaborneo.com – Kapolsek Sepang Ipda Abner S.Sos., bersama dengan personil Polsek Sepang melaksanakan kegiatan tarawih dan pengamanan kegiatan masyarakat pada saat bulan Ramadhan guna menciptakan rasa aman, dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah, serta untuk meningkatkan keimanan personil Polsek Sepang ini sendiri.
Diungkapkan Kapolsek Sepang,Ipda Abner,S.sos yang sebelumnya bertugas Satlantas Polres Gunung Mas ini,dimana di bulan suci yang mana umat muslim beribadah menjalankan ibadah puasa, pihaknya bersama jajaran personil berupaya sedemikian rupa memberikan pelayanan serta situasi kamtibmas kondusif di kecamatan Sepang ini tentu nya.
“Sebagai kepala wilayah Polsek Sepang,bersama jajaran personil selain sebagai abdi negara wajib memberikan suatu rasa aman,stabilitas wilayah kecamatan yang tentram dan kondusif. Apalagi momen puasa yang full 1 bulan ini selain kami wajib berpatroli menjaga keamanan, kami juga menyambangi warga masyarakat mendengarkan keluhan mereka, serta kami juga mengecek keamanan warga masyarakat yang tiap hari nya menjalankan ibadah Tarawih, jangan ada ada gangguan yang signifikan tentunya,”ungkap Ipda Abner,baru-baru ini.
Lanjut,tambah Ipda Abner,selain kami juga bersama warga masyarakat kecamatan Sepang, dalam rangka ikut mensukseskan program nasional Bapak Presiden RI dalam mewujudkan ketahanan pangan di wilayah kami,supaya warga masyarakat kami memahami pentingnya memanfaatkan lahan paling tidak bisa menunjang,atau sedikit membantu kebutuhan rumah tangga mereka sendiri.
“Intinya kami selaku personil Anggota Polri di wilkum Polsek Sepang terus berupaya memberikan garansi keadaan stabilitas keamanan yang kondusif,sehingga tidak menganggu perekonomian warga Sepang ini nantinya,” pungkas Kapolsek Sepang,Ipda Abner,S.sos mengakhiri.(po)